Serius Maju Senayan, TP Bentuk Tim Keluarga di Sembilan Daerah

  • Bagikan
Ketua DPD I Golkar Sulsel, Taufan Pawe

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Sulsel Taufan Pawe memiliki keseriusan untuk maju sebagai bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPR RI dengan membentuk tim keluarga di sembilan daerah.

Diketahui TP akan bertarung di Dapil Sulsel II yang meliputi Kabupaten Maros, Pangkep, Barru, Wajo, Soppeng, Bone, Sinjai, Bulukumba dan Kota Parepare.

"Pak TP akan kembali menyisir Sulsel 2 setelah pulang dari Umrah," kata juru bicara DPD I Golkar Sulsel, Zulham Arif, Jumat (17/3).

Dirinya pun menyebutkan untuk mendongkrak suara Golkar pada Pemilu 2024 mendatang, khususnya dirinya saat ini sudah ada tim yang dibentuk yakni tim keluarga.

"Tim keluarga sudah mulai dibentuk," ucap anak menantu Taufan Pawe ini.

Kehadiran Taufan Pawe di Dapil Sulsel 2 kata Zulham nantinya juga bisa mendongkrak suara untuk Kabupaten/kota maupun caleg Provinsi.

"Jadi kami berharap ada aliran kursi dari atas ke bawa (Caleg DPR RI ke Kabupaten/kota dan Provinsi)," jelasnya.

Zulham Arief pernah juga mengatakan jika Taufan Pawe memang sudah diberikan tugas oleh DPP melalui surat keputusan (SK) fungsionaris, sebagai salah satu yang dipersiapkan maju di Dapil II. Bahkan dirinya mengibaratkan Pundak Kanan TP Untuk Golkar Sulsel, Pundak Kiri Menuju Senayan

“Saat ini di pundaknya pak TP di sebelah kanan memenangkan Golkar di 24 kabupaten/kota. Sementara pundak kiri memenangkan diri di Sulsel 2. Beliau serius ke Senayan. Makanya beliau makin gencar sosialisasikan Golkar dan pak Airlangga di Dapil yang ditugaskan kepala beliau," tegasnya. (Fahrul/B).

  • Bagikan