Para Dosen FT UMI Siap Dukung Program Rektor UMI Bereputasi Internasional

  • Bagikan
Para Dosen FT UMI Siap Dukung Program Rektor UMI Bereputasi Internasional

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sejumlah dosen senior sampai dosen yunior Fakuktas Teknik UMI menyatakan siap mendukung program Rektor UMI membawa UMI dikenal luas secara internasional tahun 2026.

Salah satu Dosen Senior Arifuddin Karim menyatakan Rektor UMI sudah berjalan sesuai dengan rel yang sebenarnya, mari kita dukung bersama, apalagi dengan konsep jamaah.

" Kepemimpinan Rektor UMI sudah bagus, baik secara nasional dan maupun internasional. Jangan rontokkan prestasi Rektor UMI yang selama ini telah tercapai," ajaknya.

Hal ini disampaikan pada silaturahim sivitas akademika Fakultas Teknik UMI dengan Rektor dan para Wakil Rektor UMI yang berlangsung di Aula Fakultas Teknik Kampus 2 UMI Jl.Urip Sumiharjo Makassar (Senin, 9 Oktober 2023). Hadir Rektor UMI Prof.Dr.H.Basri Modding dan para Wakil Rektor UMI. Hadir pula Dekan Fakuktas Teknik UMI Dr.Ir.H.Mukhtar Tahir, MT, dan para Wakil Dekan Fakultas Teknik UMI, para Ketua Prodi, dosen yunior sampai dosen senior juga hadir dalam acara silaturrahim tersebut.

H.Basri Modding usai acara silaturrahim tersebut menjelaskan tujuan silaturrahim sesuai sabda Nabi Muhammad Saw "barangsiapa yang ingin dipanjangkan umurnya, dan diluaskan rejekinya, maka perbanyaklah silaturrahim.

Selain itu, Rektor UMI menyampaikan selamat kepada Prodi Mesin yang beberapa waktu lalu memperoleh Akreditasi Unggul, dan diharapkan agar dibentuk tim untuk mempersiapkan menghadapi akreditasi internasional. Hal ini penting untuk mendukung program UMI Embracing Smart University menuju World Class University.

"Kita berharap UMI semakin bereputasi dan dikenal secara internasional tahun 2026", harapnya.

Apalagi kemarin Wakil Rektor V UMI bersama Wakil Rektor IV UMI mewakili Rektor UMI menandatangani kerjasama dan langsung implementasikan Internasional Agreement dengan National University Singapura yang masuk rangking 11 dunia, dan Universitas Malaya Malaysia yang juga memiliki reputasi internasional serta berbagai kegiatan seminar internasional lainnya yang dilaksanakan sivitas akademika UMI beberapa waktu yang lalu, jelasnya.

Dekan Fakultas Teknik UMI Dr.Ir.H.Mukhtar Tahir, MT, menyampaikan rasa bahagia sekali karena mulai hari ini Rektor UMI melakukan silaturrahim dengan sivitas akademika Fakultas Teknik UMI, dalam rangka visi misi Rektor mencapai 2026. Selain itu, juga sudah dilaksanakan Save Training yang dibiayai Jasa Raharja, kemudian dilanjutkan penanaman pohon di Padanglampe.

Sejumlah kegiatan dilakukan lainnya juga dalam rangka mendukung UMI Embracing Smart University. Oleh karena itu, para dosen Fakultas Teknik UMI telah menggunakan aplikasi kalam di www.kalam.com, dalam perkuliahan sesuai instruksi Rektor UMI, jelasnya. (*)

  • Bagikan