ASN yang Diduga Kampanyekan Istri Ketua DPRD Takalar Bungkam

  • Bagikan
Tangkapan layar Whatsapp

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Empat orang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Daerah Takalar yang diduga telah mengkampanyekan istri Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Takalar, Darwis Sijaya di Sekolah Dasar (SD) nomor 21 Bulukunyi Kecamatan Polongbangkeng Selatan (Polsel) Jumat lalu (19/01/2024) bungkam.

Diketahui kempat orang ASN yang ikut mendampingi ketua DPRD Takalar, Darwis Sijaya yakni Sekretaris Perpustakaan Takalar, Zainuddin Detol, ASN di Kesejahteraan Rakyat dan Keagamaan di Sekretariat Daerah Takalar, Nasrullah Ella dan dua orang guru ASN dari pulau Tanakeke mendatangi Sekolah Dasar (SD) nomor 21 Bulukunyi Kecamatan Polsel.

Kedatangan mereka ini di SD Bulukunyi berdasarkan narasumber RAKYATSULSEL awalnya Ketua DPRD Takalar, Darwis Sijaya menyampaikan maksud dan tujuannya untuk berbincang dengan para guru di Sekolah itu terkait masalah yang sering dialami selama ini, Selanjutnya Darwis meminta tanya jawab dan terkait kendala-kendala terkait Dinas pendidikan saat ini," ungkap salah satu Guru ASN di SD Bulukunyi.

Hanya saja pada saat setelah melakukan tanya jawab dan berpamitan, Nasarullah Daeng Ngella membagikan kartu nama dari Calon Anggota DPRD dari PKS, yakni Darwis Sijaya dan Istrinya, kata Guru ASN di SD Bulukunyi.

Setelah itu, salah satu guru SD Bulukunyi menshare kartu nama Darwis Sijaya bersama istrinya di grup guru SD Bulukunyi dan ditulis "tabe pak, ini nakasika pak Nasrullah Dg. Ngella,"

Sementara Kordiv Penanganan Pelanggaran dan penyelesaian sengketa Bawaslu Takalar, Ince Adi Rahmat menegaskan bahwa dia telah perintahkan ke Panwascam Polongbangkeng Selatan untuk segera membetuk tim penelusuran terkait adanya informasi ASN yang membagikan kartu nama caleg DPRD ke para guru SD Bulukunyi.

"Pastinya, secara etika ASN dilarang ikut serta dalam mengkampanyekan calon anggota DPRD Takalar," tegas Ince.

Sementara Ketua DPRD Takalar, Darwis Sijaya, Sekretaris Perpustakaan Takalar, Zainuddin Detol, ASN di Kesejahteraan Rakyat dan Keagamaan di Sekretariat Daerah Takalar, Nasrullah Ella saat berusaha di konfirmasi via whatshapp, belum berhasil sampai berita ini terbit, Selasa (23/01/2024). (Tiro)

  • Bagikan