Danny Dapat Restu Istana Maju di Pilgub Sulsel 2024, Begini Analisis Akademisi UINAM

  • Bagikan
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Presiden RI, Joko Widodo.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto, mendapat sinyal restu dari Istana untuk maju dalam Pilgub Sulsel 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang.

Rivalitas Danny tidak bisa dianggap remeh. Lawannya, Andi Sudirman Sulaiman, adalah adik dari Menteri Pertanian, Amran Sulaiman, yang juga memiliki kedekatan dengan lingkaran istana.

Namun, Danny juga memiliki hubungan dekat dengan orang-orang Istana dan beberapa petinggi partai. Terbaru, Danny diundang secara khusus untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum (WWF) ke-10 di Denpasar, Bali. Hal ini menunjukkan bahwa Danny adalah sosok yang layak dipertimbangkan untuk posisi yang lebih tinggi, seperti Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel).

Pengamat politik dari UINAM Makassar, Ibnu Hadjar Yusuf, mengatakan bahwa Danny adalah pemimpin yang efektif dan karismatik. Karisma ini ditunjukkan melalui kemampuan untuk menginspirasi dan memotivasi pengikutnya dengan visi, keyakinan, dan kepribadian yang kuat.

"Danny Pomanto telah menunjukkan ciri-ciri pemimpin karismatik ini melalui berbagai aspek. Pertama, ia memiliki visi yang jelas dan inovatif dalam memajukan Kota Makassar," ujarnya pada Senin (20/5/2024).

Ibnu Hadjar menilai bahwa undangan Presiden Joko Widodo kepada Danny untuk menghadiri KTT WWF merupakan pengakuan nasional terhadap kemampuan dan prestasinya. Ini adalah indikator penting dari kapasitas kepemimpinannya yang diakui di tingkat nasional.

"Kehadiran Danny di acara internasional yang dihadiri oleh pemimpin-pemimpin penting lainnya memberikan sinyal bahwa Danny mendapatkan restu dan dukungan dari lingkaran pemerintahan pusat," jelasnya. Dukungan ini sangat penting dalam politik, karena dapat sangat menentukan dalam pemilihan regional.

  • Bagikan