Bangun Koordinasi dan Koneksitas, Jajaran Asisten Pidmil Kejati Sulsel Kunjungi Kejari Takalar

  • Bagikan

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Kejaksaan Negeri (Kejari) Takalar beserta jajarannya menerima kunjungan jajaran Asisten Pidana Militer (Pidmil) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Selatan dengan ramah dan penuh dengan senyuman, di Posko Pemilu Kejari Takalar, Kamis (15/09/2022).

Diketahui sebelum jajaran Asisten Pidmil Kejati Sulsel berkunjung di Kejari Takalar, terlebih dahulu dia telah melakukan monitoring di Kejari Bone, Cabjari Pompanua, Cabjari Kajuara, Kejari Sinjai, Kejari Bulukumba, Cabjari Kajang, Kejari Jeneponto, dan finish di Kejari Gowa.

Kasi Penuntutan pada asisten bidang pidana militer, Muh.Yusuf Syahrir, S.H, MH mengatakan bahwa Pidmil Kejati Sulsel ini melakukan kunjungan di beberapa Kejari fokus pada koordinasi dan koneksitas untuk mencari perkara Tentara Nasional Indonesia (TNI).

"Kunjungan ini untuk menindaklanjuti surat pada bulan Januari tahun 2022 ke daerah untuk  permintaan data perkara yang menyangkut dengan pemeriksaan koneksitas & penguatan teknis penyidikan dan penuntutan pada peradilan militer," ucap Muh.Yusuf Syahrir.

Muh.Yusuf Syahrir menambahkan bahwa kemarin ini sudah ada dua anggota TNI yang memiliki perkara, satu anggota dari  Pangkep dan satu orang anggota TNI dari Sinjai. Kalau di Takalar, kami belum mendapatkan ada anggota TNI yang memiliki perkara," tutup Muh. Yusuf Syahrir. (Tir)

  • Bagikan