Hadiri Peresmian Polsubsektor Bontonompo Selatan, Wabup Gowa Harap Pelayanan Kepolisian Semakin Dekat dengan Masyarakat 

  • Bagikan
Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni saat menghadiri peresmian Gedung Polsubsektor Bontonompo Selatan, Polsek Bontonompo, Polres Gowa, yang terletak di Desa Tanrara, Kecamatan Bontonompo Selatan, Senin (06/11). 

GOWA, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kabupaten Gowa mengapresiasi atas selesainya pembangunan Polsubsektor Bontonompo Selatan, Polsek Bontonompo, Polres Gowa, yang terletak di Desa Tanrara, Kecamatan Bontonompo Selatan. 

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni saat menghadiri peresmian Gedung Polsubsektor tersebut, Senin (6/11). 

"Alhamdulillah, tentu atas nama Pemkab Gowa mengucapkan selamat atas diresmikannya gedung ini, semoga dengan adanya Polsubsektor di Bontonompo Selatan ini akan semakin menambah semangat Polri dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat Gowa terkhusus di Kecamatan Bontonompo Selatan," ungkapnya. 

Abd Rauf menyebut tugas Polri saat ini dihadapkan dengan berbagai tantangan, dimana masyarakat memiliki harapan tinggi terhadap pelayanan kepolisian yang semakin baik. 

"Transformasi Polri yang presisi diminta dapat meningkatkan kinerja polri sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat, serta memilihara Kamtibmas. Dengan demikian akan tercipta rasa aman dan tentram di tengah masyarakat sehingga roda pemerintahan dan pembangunan dapat berjalan dengan baik," jelasnya. 

Olehnya untuk mendukung keberhasilan itu kata Wabup Gowa, dibutuhkan sarana dan prasarana yang memadai salahsatunya melalui Gedung Polsubsektor Bontonompo Selatan ini. 

Apalagi Bontonompo Selatan memiliki jarak kurang lebih 30 km dari Sungguminasa yang memiliki sembilan desa/kelurahan dan luas wilayah 29,24 km3 serta jumlah penduduk per tahub 2022 sebanyak 32.542 jiwa. 

  • Bagikan