Modal 4 Kursi di DPRD Provinsi dan 76 di Daerah, PAN PeDe Usung Kader di Pilkada 2024

  • Bagikan
Irfan AB

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulsel menunjukkan keyakinan tinggi dalam mengusung kader-kadernya sendiri dalam Pilkada 2024 mendatang. Dengan perolehan 4 kursi di DPRD Provinsi dan 76 kursi di DPRD Kabupaten/Kota, hasil pemilu 2024 menegaskan posisi kuat partai ini di tingkat lokal.

"Meskipun kursi PAN di DPRD Provinsi mengalami penurunan menjadi 4 kursi, namun kami tetap optimis dengan kinerja dan dukungan yang kami miliki," ungkap Wakil Ketua DPW PAN Sulsel, Muh Irfan AB, Senin (25/3/2024),

Berikut adalah rincian perolehan kursi PAN di DPRD Sulsel dan DPRD/Kabupaten Kota; DPRD Provinsi 4 kursi, DPRD Makassar 3, Gowa 6, Takalar 1, Jeneponto 4, Bantaeng 5, Bulukumba 3, Sinjai 3, Bone 3, Maros 12, Pangkep 2, Barru 0, Parepare 2, Sidrap 1, Enrekang 5, Pinrang 1, Soppeng 0, Wajo 6, Luwu 0, Palopo 2, Luwu Utara 6, Luwu Timur 5, Toraja Utara 1, Tana Toraja 0, Selayar 5.

"Kami berkomitmen untuk mengusung kader internal PAN di Pilkada 2024 di seluruh Sulsel," tegas Muh Irfan AB. Sejumlah kader telah disiapkan untuk bertarung di berbagai daerah.

Beberapa nama yang telah dipersiapkan untuk maju dalam Pilkada 2024 antara lain:

  • Husmaruddin (Pilkada Luwu)
  • Syamsuddin Karlos (Pilkada Jeneponto)
  • Mitra Fakhruddin MB (Pilkada Enrekang)
  • Husniah Talenrang (Pilkada Gowa)
  • Irwandi Natsir (Pilkada Bone)
  • Chaidir Syam (Pilkada Maros)
  • Amran Mahmud (Pilkada Wajo)
  • Edy Manaf (Pilkada Bulukumba)
  • Nama lainnya akan segera diumumkan.

"PAN Sulsel telah siapkan kader internal di beberapa kabupaten dan Kota. Kami optimis akan menghadirkan figur-figur baru yang mampu memajukan daerah," pungkasnya.

Pengamat Politik, Sukri Tamma, menjelaskan bahwa hasil Pileg menjadi pertimbangan utama bagi kader partai untuk maju dalam Pilkada. Mereka akan menunggu hasil Pileg dan dorongan dari partai sebelum memutuskan langkah selanjutnya.

"Pileg adalah momen penting bagi kader partai untuk memastikan dukungan sebelum melangkah dalam Pilkada," ujarnya. (Yadi/B)

  • Bagikan